PERADANGAN ARTEROSKLEROSIS

Inflamasi Arterosklerosis (Libby, 2012)
Peradangan sekarang diakui sebagai proses kunci dalam aterosklerosis-terjadi ketika sel darah putih tertentu (yang biasanya merupakan garis pertahanan pertama terhadap infeksi) menyerang dan menjadi aktif dalam jaringan (Libby, 2012). Timbulnya plak arterosklerosis di awali dengan :

a. Kelebihan partikel LDL yang terakumulasi dalam dinding arteri dan menjalani perubahan kimiawi. LDL yang berlebih menyebabkan perangsangan dari monosit sehingga ldl terakumulasi di dalam sel endotel. Dan di dalam lapisan intima mengeluarkan sitokin yang diinduksikan oleh sel t tubuh.
b. Di dalam lapisan intima monosit aktif menjadi makrofag. Makrofag dan sel T menghasilkan beberapa mediator radang salah satunya adalah sitokin yang mempengaruhi sel endotel.makrofag juga merangsang scavenger reseptor yang dapat menyebabkan ldl terakumulasi di dalam sel endotel.
c. Makrofag ini memakan ldl sehingga menjadi sel busa dan menyebabkan plak aterosklerosis.
d. Inflamasi yang terus berlanjut menyebabkan bertambahnya plak aterosklerois sampai kebagian intima dari pembuluh darah.

e. Jika terjadi kerusakan yang terus berlanjut maka inflamasi tersebut akan menyebabkan kerusakan sel-sel otot halus. Jika plak aterosklerosis pecah maka akan menyebabkan trombus Jika bekuan cukup besar, hal itu akan menghentikan aliran darah ke jantung, memproduksi serangan jantung.


Plak dan Trombus (Libby, 2012)

Comments

Popular posts from this blog

METABOLISME LEMAK

DISLIPIDEMIA

METASTASIS (SUPPLEMENTARY INFORMATION)